Barcelona bagaikan mesin gol, entah berada
di kompetisi apa pun. Baik di Liga Spanyol maupun di Liga Champions, pasukan
Tito VIlanova seperti tak mau berhenti mencetak gol. Lebih dan lebih lagi.
Lihatlah prestasi mereka di kompetisi domestik. 39 gol dicetak dalam 12
pertandingan.
Catatan ini menyamai rekor yang dibuat oleh
Barca era Helenio Herrera pada musim 1959/1960. Perbedaannya, musim tersebut,
meski sama-sama memuncaki klasemen, Barcelona ‘cuma’ meraih 8 kemenangan, 1
seri, dan 3 kali terhempas. Selain itu, selisih gol Barca era 59/60 lebih baik
dengan surplus 31 gol. Sementara, musim ini pasukan Tito Vilanova sudah
kemasukan 15 kali (surplus 24 gol).
Sayangnya, di atas langit masih ada langit.
Kesuburan Barca era Tito Vilanova, masih kalah dari skuad Barcelona era
Ferdinand Daucik yang mencetak 42 gol dalam 12 pertandingan. Bedanya, nasib
Blaugrana musim ini jauh lebih beruntung. Karena, meski Barca 50/51 sangat
subur, penampilan mereka tidak terlalu stabil. Berada di peringkat 6 di
klasemen sementara dan posisi 4 di klasemen akhir adalah catatan mereka musim
tersebut.
Tidak hanya berbicara di kompetisi
domestik, Barca era Tito juga menunjukkan kekuatan mereka di Liga Champions.
Musim ini sudah sebelas gol mereka buat dalam lima partai. Sejauh ini, cuma
Shakhtar Donetsk dan PSG yang melampaui mereka. Baik klub Ukraina maupun
Prancis sama-sama sudah menelurkan 12 gol.
Kedahsyatan Barca dalam membobol gawang
lawan, tak bisa dipungkiri, adalah berkat andil seorang Lionel Messi. King Leo
tercatat sudah melepaskan 17 gol di Liga Spanyol dan 5 di Liga Champions.
Artinya, 44% gol Barcelona berasal dari Si Nomor 10.
Sementara itu Lionel Messi menyyatakan bahwa dirinya
tidak sedang mengincar
rekor gol Gerd Mueller meski saat ini hanya kurang lima gol untuk menyamai
rekor gol legenda Jerman tersebut.
Messi sukses mencetak dua gol ketika
Barcelona mengalahkan Spartak Moskow 3-0 pada lanjutan Grup G Liga Champions di
Stadion Luzhniki, Rabu. Total sepanjang 2012, Messi telah mencetak 80 gol.
Striker Timnas Argentina itu kini hanya
kurang lima gol untuk menyamai rekor Gerd Mueller, yang mencetak 85 gol
sepanjang 1972. Tambahan dua gol itu juga membuat Messi menyamai rekor jumlah
gol terbanyak kedua di Liga Champions milik penyerang asal Belanda, Ruud van
Nistelrooy, yaitu 56 gol
Rekor gol terbanyak Liga Champions masih
dipegang mantan penyerang Real Madrid, Raul Gonzalez, dengan 71 gol. Namun,
Messi menegaskan dirinya tidak mengincar legenda Jerman maupun Spanyol
tersebut.
"Rekor Mueller? Saya tidak memikirkan
hal tersebut. Buat saya, tim jauh lebih penting dari rekor pribadi," ujar
Messi baru-baru ini.
Kemenangan atas Spartak membuat Barcelona
memastikan langkah ke babak 16 besar Liga Champions. Messi menegaskan dirinya
sempat kesulitan bermain di rumput buatan Stadion Luzhniki.
"Kami tahu harus memulai pertandingan
dengan kuat hari ini, dan berusaha menghindari kekalahan seperti melawan
Celtic. Tidak mudah bermain di lapangan seperti ini, tapi kami bermain dengan
bagus. Kami mengontrol babak kedua dengan baik," kata Messi.
Sampai kapan ketajaman Barcelona berlanjut?
Akankah penampilan mereka mampu dipertahankan hingga penghujung musim? Akankah
semangat antiBarca muncul dan meruntuhkan pasukan Tito Vilanova di tengah
perjalanan? Jawabannya ada di 26 laga sisa di Liga Spanyol, plus deretan
pertandingan di Liga Champions.
1 comment:
mantappp...
Visca Barca.
Post a Comment